Rebound harga emas terhenti di kisaran 1706 kemarin dan kembali
menukik ke bawah bahkan menembus area 1691 ke 1684. Pelemahan ini masih
disebabkan oleh sentimen negatif yang ditimbulkan oleh buntunya
negosiasi mengenai Fiscal Cliff di AS yang membuat para pelaku pasar
melepas kepemilikan emasnya.
Indikator MACD pada grafik 4 jam
masih menunjukkan momentum
negatif. Sementara RSI dan stochastics belum
memasuki area jenuh jual sehingga potensi penurunan lanjutan masih
terbuka. Resisten terdekat kini berada di kisaran 1700. Harga emas masih
tertekan selama pergerakan di bawah level resisten tersebut dan
berpotensi menguji kembali level support di 1689 dan 1684. Level 1672
menjadi area support kuatnya.
Sementara pergerakan di atas 1700 membuka kembali penguatan ke area 1722.
sumber http://www.monexnews.com
No comments:
Post a Comment